AktualPublikasi

Wawali Sholat Berjamaah Bersama Warga Mayangan

Pasuruan Kota Madinah. Masjid Quba merupakan masjid yang telah berdiri sejak tahun 1979 yang berada di kelurahan mayangan kota pasuruan. Masjid ini mempunyai beberapa program diantaranya Maisya sholat berjamaah magrib dan isya, shubuh keliling dan safari jum’at hal ini untuk memakmurkan masjid dengan jamaah dan diisi dengan kegiatan keagamaan kemudian dimakmurkan masjid agar masyarakat sekitar bisa makmur.

Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo, S.TP, M.Si (Mas Adi) bersama jamaah melaksanakan sholat magrib dan isya berjamaah di masjid quba. Kamis (10/2/2022) berlokasi dimasjid quba Kota Pasuruan.

Dalam arahannya Mas Adi menyampaikan pembangunan itu tidak hanya pembangunan fisik sarana dan prasarana tetapi yang paling utama adalah pembangunan manusianya pembangunan spritualnya bagaimana keimanan, bagaimana ahlaknya, dapat meningkat lebih baik.

“Kota Pasuruan sebagai kota santri bagaimana memakmurkan masjid, melaksanakan ibadah secara istiqomah, rame masjidnya dan banyak aktifitasnya ini merupakan harmonisasi atau harmoni warganya sesuai visi kota pasuruan kota madinah.” Ujarnya

Kemudian Mas Adi menghimbau untuk diri kita sendiri, dan keluarga untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan waspada tetap menjaga imun dan tentu menjaga iman tetap menjaga sholat kalau kita tertib ibadah kita menjaga kebersihan kita tetap melaksanakan protokol kesehatan dan mematuhi anjuran dari pemerintah maka covid 19 ini bisa kita atasi bersama-sama.

“Kuncinya adalah kita harus kompak dan bergandengan tangan mengatasi persoalan yang ada, pemerintah tanpa dukungan masyarakat, kyai, dan tokoh masyarakat tidak mungkin memujudkan pasuruan kota madinah.” Ungkapnya

Mas Adi Juga menyampaikan tantangan kita dalam kehidupan kemasyarakatan semakin berat bukan semakin ringan adanya teknologi informasi komunikasi memberikan lompatan-lompatan pengetahuan tapi satu sisi lain bila tidak menggunakan dengan baik ilmu pengetahuan komunikasi ini akan menurunkan derajat manusia sendiri.

“Untuk membangun spiritual Pemkot Pasuruan memfasilitasi sarana dan prasarana kemudian memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya pendidikan dan kesehatan.” pesannya

Lebih Lanjut Mas Adi Mengajak masyarakat untuk tetap protokol kesehatan dan menjaga kebersihan mulai dari sendiri dan lingkungan.

“Niat baik, perhatian yang baik dari kita semua ada keberkahan dari kota pasuruan.” Pungkasnya (rmd)