AktualPublikasi

Semarakkan Hari Pers Nasional, Wawali Ikuti Pertandingan Persahabatan Sepak Bola Di Stadion Untung Suropati

Pasuruan Kota Madinah. Dalam rangka memperingati hari jadi pers nasional dengan tema hari pers nasional tahun 2022 bangkit dan sehat dari pandemi. PWI dan forkopimda Kota dan Kabupaten Pasuruan melaksanakan pertandingan sepak bola. Turut menyemarakkan pertandingan sepak bola Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo, S.TP, M.Si (Mas Adi), Ketua DPRD, Kapolres, Dandim, Bupati Pasuruan, Wakil Bupati Pasuruan, Wali Kota Kediri dan Bupati Bangkalan. Pertandingan berakhir dengan kemenangan forkopimda dari PWI dengan skor 5-0. Jum’at (11/2/2022) berlokasi di Stadion Untung Suropati Kota Pasuruan.

Gus Irsyad juga mengundang pilar pemain persebaya Anang Ma’ruf dan Yusuf Eko Dono.

Gus Irsyad menyampaikan olah raga ini dilaksanakan untuk memeriahkan hari pers nasional ke 76.

“Selamat hari pers nasional sehat dan bangkit dari pandemi.” Ucapnya

Dalam sambutan Mas Adi ucapkan rasa syukur bisa berkumpul dalam memperingati hari pers nasional.

“Selamat Hari pers Nasional yang menjadi forum yang sangat membahagiakan, kedepannya bisa rutin.” Ujarnya

“Mari kita bermain secara fair karena kita ingin bergembira habis olah raga sehat.” Pesannya

Dalam kesempatan Mas Adi menyampaikan kita cukup bahagia kita masuk level satu bertahan cukup lama tapi hari ini ada varian baru omicron yang harus diantispasi.

“ Kita yang sehat walafiat tetap jaga protokol kesehatan.” Pungkasnya (rmd)