AktualPublikasi

Lantik Pejabat Eselon 3 dan 4, Gus Ipul Tegaskan Jual Beli Jabatan Bukan Budaya Pemkot Pasuruan

Pasuruan Kota Madinah – Pemerintah Kota Pasuruan kembali melakukan mutasi pada beberapa posisi jabatan. Kali ini, Walikota Pasuruan, Drs. H. Saifullah Yusuf (Gus Ipul) melantik sejumlah 122 pejabat eselon 3 dan 4 di lingkungan Pemkot. Pengambilan sumpah jabatan dilakukan pada Senin (3/10) siang di Gedung Gradika Bhakti Praja Kota Pasuruan.

Gus Ipul menyampaikan bahwa perombakan formasi yang diisi oleh pejabat eselon 3 dan 4, dilakukan melalui proses yang panjang dan diskusi mendalam antara pihaknya bersama Wawali serta Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat). Walikota juga menyebut bahwa kinerja yang baik serta prestasi pegawai menjadi pertimbangan bagi pihaknya dalam menentukan jabatan ASN.

“Jangan percaya dengan ucapan yang menyebutkan untuk menjadi pejabat di Pemkot Pasuruan harus membayar. Sudah tidak jaman. Hanya prestasi yang membuat kinerja kita dihargai” tegasnya di hadapan para pejabat yang baru saja dilantik

Menurutnya, membeli jabatan dengan jalan menyetor sekian rupiah hanya membuat masa depan pemerintahan menjadi suram. Pihaknya menegaskan tidak akan menoleransi praktik jual beli jabatan dengan memberikan sesuatu apapun bentuknya

“Saya hanya menginginkan prestasi dari Anda semua dimanapun bekerja. Karena prestasi kerja akan berkontribusi untuk Kota Pasuruan. Ini juga akan menjadi legacy yang baik bagi kami ketika tidak lagi menjabat di Kota Pasuruan”, urai Gus Ipul

Walikota juga menyebut tantangan Pemkot kedepan semakin besar. Masih terdapat beberapa pekerjaan rumah yang harus dibenahi. Gus Ipul menjelaskan bahwa mutasi ini sebagai upaya dalam melakukan percepatan penyelesaian beberapa hal yang disebut oleh Gus Ipul sebagai pekerjaan rumah untuk mewujudkan Pasuruan Kota Madinah (Maju Ekonomimya, Indah Kotanya, Harmoni Warganya)

“Saya berharap Anda semua di tempat yang baru mampu menunjukkan performa yang inovatif, kreatif, namun tetap pada jalur serta menjaga tanggung jawab yang diberikan. Harus seimbang” kata Gus Ipul

Kepada para pejabat eselon 3 dan 4, Gus Ipul ingin agar mereka mendukung program Pemkot dengan memaksimalkan daya dan pikiran guna mencapai hal-hal yang ditargetkan dalam skala prioritas daerah.

Face Off atau iperasi wajah terhadap beberapa sudut kota, peningkatan kualitas layanan publik, serta memperbanyak event yang saat ini gencar dilakukan disebutnya menjadi strategi mewujudkan visi misi Pemkot Pasuruan.

“Kita tidak malu belajar dari daerah lain yang sudah terlebih dahulu memperindah kotanya. Keberadaan Mal Pelayanan Publik juga sebagai bukti keseriusan kita meningkatkan kualitas layanan. Begitu juga dengan banyaknya event untuk menggerakkan perekonomian” ucap Walikota (hly)