
Pasuruan Kota Madinah. Wali Kota Pasuruan H. Adi Wibowo, S.Tp, M.Si (Mas Adi) didampingi Wakil Wali Kota Pasuruan H. M Nawawi S.Kom, MM (Mas Nawawi) melaksanakan safari ramadhan kedua kalinya terawih keliling, kali ini sholat terawih di Masjid Hidayatulloh karang ketuq Kota Pasuruan. Senin Malam (17/3)
Safari ramadhan terawih keliling kali ini turun hujan meskipun demikian jamaah semangat dalam mengikuti terawih dimalam ke 18.
Dalam sambutannya Mas Adi menyampaikan safari ramadhan ini dilaksanakan dalam rangka bagian siar islam karena kota pasuruan ini kota yang dikenal sebagai kota santri.
“Bagian tidak terpisahkan kita pemerintah kota pasuruan sudah menjadi bagian amanah untuk meneruskan menjadikan kota santri ini memberikan manfaat bagi masyarakat ,” ujarnya
Menurutnya kalau umara dan ulama ini bisa bersama sama seiring sejalan cita cita memujudkan pasuruan yang madinah ini bisa dilaksanakan bersama sama.
“Program pemerintah apapun kalau tidak didukung para ulama oleh masyarakat itu tidak ada artinya, hari ini banyak program baik itu program pemerintah pusat maupun program daerah yang sinergi dalam rangka untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya
Hadir juga Seketaris Daerah Kota Pasuruan, Forkopimda, Ketua DPRD, Kepala Perangkat Daerah, Camat, Lurah dan diikuti masyarakat Mandaranrejo. (rmd)