AktualPublikasi

Mas Adi Jadi Saksi Dikukuhkannya Kepala Kantor OJK Malang Tahun 2024

Pasuruan Kota Madinah – Wakil Walikota Pasuruan, Adi Wibowo (Mas Adi) hadiri acara Pengukuhan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Malang yang baru, Biger Adzanna Maghribi menggantikan pejabat lama Sugiarto Kasmuri, bertempat di Gedung Serbaguna Kantor OJK Malang, Kota Malang, Senin (1/7).

Sebelumnya pelantikan Kepala OJK Malang telah dilaksanakan serentak pada tanggal 3 Juni 2024 lalu oleh Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan RI, Mahendra Siregar, bertempat di Jakarta, bersama 21 Kepala OJK Provinsi dari seluruh wilayah Indonesia.

Biger dalam sambutannya mengatakan, OJK memiliki peran yang sangat strategis dalam membantu meningkatkan percepatan akses keuangan dan juga sistem perekonomian, khususnya di lingkup Malang Raya.

“Pertemuan ini dilakukan sebagai bentuk pembaharuan komitmen kami para insan OJK sebagai ujung tombak dalam mengekseskusi berbagai program dan kebijakan strategis OJK serta menjadi mitra seluruh pemangku kepentingan di daerah”, ucap Biger.

Lanjutnya, Biger memaparkan data dan informasi perkembangan sektor jasa keuangan di 7 wilayah kerja OJK Malang diantaranya Kota Malang, Kabupaten Malang, Kota Batu, Kota Pasuruan, Kabupaten Pasuruan, Kota Probolinggo dan Kabupaten Probolinggo.

“Lembaga jasa keuangan tetap tumbuh kuat kinerjanya, kredit perbankan pun tumbuh. Ini menunjukkan kekuatan dan bekal untuk maju ke depan perekonomian Malang Raya dan sekitarnya”, jelasnya.

“Mari kita terus berkolaborasi dan meningkatkan stabilitas dan integritas sektor jasa keuangan, membuka akses keuangan yang selebar-lebarnya, serta melindungi masyarakat dari berbagai produk investasi dan keuangan illegal”, ajak Biger menutup sambutannya.

Mewakili 7 pimpinan daerah di wilayah kerja OJK Malang, Pj. Walikota Malang, Wahyu Hidayat, menyampaikan amanat kepada kepala OJK terpilih.

“Kami berharap agar sinergi antara pemerintah kota Malang dan OJK Malang dapat terus terjalin dengan baik, khususnya dalam hal meningkatkan literasi keuangan masyarakat karena masih banyak masyarakat yang belum memiliki pengetahuan cukup tentang sektor keuangan”, ujarnya.

Selanjutnya, Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, Penjaminan, dan Dana Pensiun Merangkap Anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan, Ogi Prastomiyono, menyampaikan ucapan selamat dan berpesan kepada Kepala OJK Malang yang baru agar mampu menjaga amanah dan dapat melanjutkan kerjasama yang harmonis dan berkesinambungan dengan seluruh pemangku kepentingan di daerah khususnya Malang Raya.

“Semoga semakin sukses dalam mengemban tugas yang baru. Mudah-mudahan kerjasama yang selama ini terjalin dengan lembaga keuangan daerah dapat terus kita perbaiki dan kita lanjutkan dengan lebih baik lagi”, pungkasnya.

Turut hadir 7 pimpinan daerah di wilayah kerja OJK Malang, (Walikota Malang, Walikota Pasuruan, perwakilan Walikota Probolinggo, Walikota Batu, Bupati Malang, Bupati Pasuruan dan Bupati Probolinggo), Dewan Komisioner OJK RI, para pejabat dan pegawai OJK lainnya, serta jajaran forkopimda kota Malang. (Dey)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *