AktualPublikasi

Mas Adi Sampaikan Masyarakat Guyub dan Kompak, Modal Sosial Membangun Kota Pasuruan

Pasuruan Kota Madinah. Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo., S.TP., M.Si (Mas Adi) membuka acara jalan sehat memperingati HUT ke- 77 RI di tiga tempat diantaranya Perum Sekar Asri, Kelurahan Wirogunan dan Kelurahan Petamanan selain itu juga Mas Adi membuka  kegiatan perlombaan di Gereja BT Kristus Penolong Kota Pasuruan dilanjut dengan menghadiri Pawai Budaya di stadion untung suropati Kota Pasuruan, Minggu (28/8/2022)

HUT ke-77 RI suasananya masih terasa hingga hari ini, masih beragam perlombaan terus diadakan di beberapa wilayah Kota Pasuruan, masyarakat pun mempunyai kreativitasnya ragam kegiatan.

Meskipun dilaksanakan setelah tanggal 17 Agustus, baik kegiatan jalan sehat maupun lomba masih tergambar antusias dan semangat euforia warga yang besar dalam merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia.

Dalam kesempatan sambutan Mas Adi menyampaikan para pejuang pendahulu kita pada masa Kemerdekaan telah mempertaruhkan nyawa dengan mengangkat senjata maka Kita patut bersyukur diwarisi kemerdekaan dan tanggung jawab kita mengisi kemerdekaan itu dengan baik.

“Kita patut bersyukur karena selama dua tahun lebih kita tidak bisa melaksanakan peringatan ulang tahun yang ke 77 kemerdekaan Republik Indonesia,” ujarnya

Mas Adi menambahkan Kota Pasuruan menjadi salah satu kota di Jawa Timur yang pada penanganan covid-19 dan vaksinasi termasuk tinggi sampai hari ini.

“Masyarakat kota Pasuruan yang guyub dan kompak menjadi modal sosial kita untuk membangun Kota Pasuruan kedepannya menjadi lebih baik sehingga terwujud Kota Pasuruan Kota Madinah,” katanya

Mas Adi juga mengatakan melalui kegiatan kemasyarakatan seperti ini warga bisa tetap guyub, rukun, dan menumbuhkan kembali rasa gotong-royong sekaligus antar warga bisa saling menjaga lingkungan tempat tinggalnya.

“Mari kita isi kemerdekaan ini dengan kegiatan yang baik karena jalan sehat tentu sembari melaksanakan program Kota Pasuruan yaitu resik-resik maka jangan lupa Jangan membuang sampah sembarangan ketika ada sampah ambil bawa plastik taruh tempat sampah sehingga nanti tidak ada sisa sampah,” pungkasnya

Jalan Sehat dan Lomba HUT RI ke 77 dibuka langsung Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo., S.TP., M.Si (Mas Adi) didampingi Lurah terkait dan diikuti peserta jalan sehat dan lomba. (rmd)