AktualPublikasi

Mas Adi : Perkuat Etos Kerja, dan Berikan Layanan yang Baik untuk Masyarakat

Pasuruan Kota Madinah – Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Pasuruan, Adi Wibowo, S.TP., M.Si., memimpin upacara peringatan Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-53 di halaman Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Pasuruan pada Jumat (29/11/2024). Upacara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh jajaran ASN, perwakilan OPD, serta para tamu undangan lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Mas Adi, sapaan akrab Adi Wibowo, mengapresiasi kinerja ASN pemerintah Kota Pasuruan.

“Tadi kita sudah mendengarkan pembacaan panca prasetya KOPRI, semoga itu menjadi pedoman kita semua dalam bekerja. Harapanya kedepan dapat menguatkan kita sebagai KORPS Pegawai Negeri untuk bekerja lebih baik, memiliki etos kerja yang baik, memberikan layanan yang baik untuk masyarakat, dan tentu ini harapanya dapat dirasakan kita dan masyarakat,” kata Mas Adi

Kemudian, ian membacakan amanat Presiden Republik Indonesia, yang menekankan pentingnya peran ASN sebagai pelayan masyarakat sekaligus KORPRI merupakan bagian Integral dari pemerintahan dan harus terus diperkuat.

“Sebagai Komponen Strategis Bangsa, Korpri Berperan Sebagai Perekat Dan Pemersatu Bangsa,” ujar Mas Adi saat menyampaikan pesan presiden.

Lebih lanjut, Mas Adi membacakan beberapa pesan presiden untuk jadi pedoman.

“Perkuat solidaritas dan kerja sama korpri: jadikan korpri sebagai wadah menjalin persatuan, kolaborasi, dan stabilitas nasional melalui kerja sama dengan seluruh komponen bangsa, Dorong inovasi dan efisiensi: utamakan pelayanan cepat, efektif, dan transparan melalui digitalisasi dan e-government.Perkuat integritas dan disiplin: tunjukkan integritas tinggi, disiplin, dan patuh hukum di setiap lini pelayanan. Pastikan akses pangan sehat: bantu penyediaan pangan bergizi bagi kelompok rentan,” ucapnya

Mas Adi juga meminta agar ASN dapat mendukung ketahanan energi: transisi ke energi terbarukan, kurangi impor, dan tingkatkan efisiensi.

“Turunkan kemiskinan: kolaborasikan program pengentasan kemiskinan dengan kementerian terkait. Jaga netralitas dan loyalitas: asn tetap netral dalam politik, setia kepada kepentingan rakyat dan bangsa dan negara,” ucap Mas Adi melanjutkan pesan presiden

Mas Adi uga mengingatkan seluruh ASN di Kota Pasuruan untuk terus menjaga integritas, profesionalitas, dan semangat kolaborasi.

“Sebagai abdi negara, kita dituntut untuk tidak hanya melayani, tetapi juga menjadi solusi atas berbagai tantangan yang dihadapi masyarakat,” tegasnya.

Peringatan HUT KORPRI tahun ini mengusung tema “KOPRI UNTUK INDONESIA”, yang sangat tepat untuk menggambarkan peran korpri dalam perjalanan bangsa ini

Upacara ditutup dengan pembacaan doa serta penghormatan kepada anggota KORPRI yang telah mengabdi dengan dedikasi tinggi bagi bangsa dan negara. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kota Pasuruan.

Seusai upacara, juga dilaksanakan pemberian bibit cabe sebanyak 4000 bibit untuk empat Kecamatan di Kota Pasuruan. Bibit cabe ini diberikan langsung oleh Mas Adi kepada para Camat se-Kota Pasuruan.

Tidak hanya itu, pada kesempatan ini juga diberikan penghargaan Penganugrahan Predikat Penilaian Kepatuhan penyelenggaraan Pelayanan Publik. Diantaranya. DPMTSP, Dinas Kesehatan, Dispendukcapil, Dinas Sosial, Dispendikbud, Puskesmas Kandangsapi dan Puskesmas Bugul Kidul. (fit)