Pasuruan Kota Madinah. Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) melaksanakan Apel bersama Kepala Sekolah tingkat SD dan SMP Negeri maupun Swasta Se Kota Pasuruan sebagai wujud silatuhrahmi, Apel ini dilaksanakan di Gedung Gradika Kota Pasuruan, Selasa (20/9/2022).
Dalam kesempatan itu, Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) mengatakan bahwa ia dan Mas Adi sedang mengidentifikasi permasalahan di Kota Pasuruan, termasuk persoalan di dunia Pendidikan.
“Saya bersama Mas Adi perlu mengenal dengan baik situasi, mengenal SDM, mengenal dan mengidentifikasi permasalahan setiap bidang termasuk dunia pendidikan di Pemerintahan Kota Pasuruan,” ujarnya
Ia juga meyampaikan beberapa hal kepada seluruh Kepala Sekolah yang hadir.
“Ada tiga pesan saya kepada para kepala sekolah yang siang ini hadir. Pertama kebersihan, kemudian perbaikan manajemen dan inovasi,” kata Gus Ipul usai memimpin apel seluruh kepala sekolah SD-SMP se Kota Pasuruan di Gedung Gradika, Selasa (20/9/2022).
Kebersihan sekolah penting. Dengan sekolah yang bersih, maka semangat belajar juga akan meningkat.
Kebersihan tidaklah mahal. “Karena kebersihan itu kemauan. Asal mau saja bisa. Saya berharap sekolah menampakkan kebersihan lingkungannya,” ujar Gus Ipul.
Menurut Gus Ipul, sekolah yang bersih membuat lingkungan sekolahnya bersih lingkungan sekolah bersih tidak harus mahal bersih tergantung pada kemauan kebersihan adalah cermin dari penghuninya, cermin dari Kepala Sekolahnya seberapa jauh kepala sekolah itu punya kepedulian terhadap kebersihan di lingkungan sekolah .
“Saya ingin sekolah-sekolah di Kota Pasuruan baik SMP maupun SD penampakan kebersihannya Asri dan juga nyaman utamanya adalah kebersihan toilet, dapur, tempat belajar, ruang guru dan ruang tamu ini juga harus ditampakkan,” imbuhnya
Pesan yang kedua mendorong para guru melakukan inovasi dengan menghadirkan prestasi.
“Dengan cara-cara yang memungkinkan termasuk jika perlu study banding ke sekolah-sekolah yang telah berprestasi baik Tata kelolanya, murid-murid atau guru gurunya yang berprestasi,” pesannya
Kemudian yang terakhir manajemennya harus diperbaiki.
“Sekolah harus membuat program kegiatan yang sesuai dengan ketentuan,” katanya
Kemudian Gus Ipul menambahkan pada tahun 2023 MTQ Jawa Timur ke XXX akan dilaksanakan di Kota Pasuruan.
“Jadikan momentum ini untuk membuat Kota Pasuruan makin maju,” ujar Gus Ipul
Sementara itu, apel kepala sekolah kali ini diikuti oleh 96 kepala sekolah yakni 46 kepala SDN; 21 kepala SD swasta; 11 kepala SMPN dan 18 kepala SMP Swasta. (rmd/fit)