Lomba Drum Band Tingkat SD / MI
Masih dalam rangkaian memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 Tahun 2017, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pasuruan mengadakan Lomba Drum Band tingkat SD/MI Negeri dan Swasta se-Kota Pasuruan pada hari Kamis tanggal 24 Agustus 2017 bertempat di halaman Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pasuruan. Lomba tersebut secara resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah Kota Pasuruan. Turut hadir pada acara tersebut Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kota Pasuruan, Pelatih drum band, para guru, para peserta lomba, serta masyarakat umum.
Dalam kesempatan ini Sekretaris Daerah Kota Pasuruan Bapak Drs. H Bahrul Ulum, MM mengatakan dengan diadakan Lomba Drum Band diharapkan bisa menumbuh kembangkan bakat dan minat siswa-siswi sekolah terutama pada tingkat SD/ MI untuk lebih memperdalam kesenian. “Para pahlawan kemerdekaan ketika berjuang melawan penjajah, berkorban harta benda bahkan nyawanya. Oleh karena itu kita harus mengisi kemerdekaan dengan kegiatan-kegiatan yang positif, salah satunya dengan diadakannya Lomba Drum Band dengan lagu-lagu kemerdekaan. Mudah-mudahan Lomba Drum Band ini berjalan lancar dan sukses”.