Aktual

PLT. WALIKOTA PASURUAN TINJAU PENYERAHAN BANTUAN SOSIAL TUNAI

Inspiring City Pasuruan, Plt. Wali Kota Pasuruan secara langsung meninjau penyaluran  Bantuan Sosial Tunai (BST) Tahap II (dua)
sebesar  Rp. 600.000 per keluarga dari Kementrian Sosial Republik Indonesia untuk warga Kota Pasuruan.  Plt. Walikota Pasuruan meninjau penyaluran  Bantuan Sosial Tunai di Kelurahan Krampyangan, Kelurahan Tapaan dan Kelurahan Blandongan Kecamatan Bugul Kidul Kota Pasuruan.

 

Dalam kesempatan ini, Plt. Wali Kota Pasuruan  Bapak Raharto Teno Prasetyo, ST menyampaikan merasa senang karena penyaluran berjalan lancar dan tetap memenuhi protokol kesehatan seperti memakai masker serta menerapkan physical distancing. Perlu diketahui, penyaluran Bantuan Sosial Tunai Tahap II (Dua) ini dimulai pada hari Senin sampai dengan hari Kamis, tanggal 8 Juni  2020  sampai  dengan tanggal
11  Juni  2020 dari pukul  08.00 WIB sampai dengan pukul 14.00 WIB yang tersebar di Kantor Pos Pasuruan serta di Kelurahan-Kelurahan.