AktualPublikasi

Jelang Haul KH. Abdul Hamid Ke-42, Rakor Persiapan Pengamanan Digelar

Pasuruan Kota Madinah. Menjelang Pelaksanaan Haul KH. Abdul Hamid bin Abdulloh Umar ke-42 yang akan dilaksanakan pada 25 September 2023 mendatang, Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Pengamanan Lintas Sektoral digelar di Gedung Wicaksana Laghawa Polres Pasuruan Kota pada Selasa (18/9/2023). 

Rapat koordinasi di buka langsung oleh Wakil Walikota Pasuruan Adi Wibowo, S.T.P., M.Si (Mas Adi) di dampingi Kapolres Pasuruan Kota AKBP Makung Ismoyo Jati, S.I.K., M.I.K, dan KH. Idris Hamid, HM Nailur Rochman atau Gus Amak serta dihadiri oleh berbagai pihak terkait.

Dalam rapat koordinasi tersebut dilakukan pembahasan mulai dari rangkaian kegiatan haul, titik lokasi pelaksanaan haul, penyiapan dan penempatan personel, rencana penutupan atau pengalihan arus jalan, penataaan PKL, dan penyiapan kantong-kantong parkir. 

Wakil Walikota Pasuruan Adi Wibowo, S.T.P., M.Si (Mas Adi) dalam kesempatan ini menyampaikan, guna kelancaran dalam  menjalankan pola pengamanan haul haul KH. Abdul Hamid Ke-42 yang diprediksi akan dihadiri oleh ribuan jamaah tersebut, perlu dilakukan persiapan dan koordinasi yang baik oleh semua pihak yang terkait. 

“Dengan waktu yang tinggal beberapa hari ini, kita berharap dalam rakor ini sudah bicara tentang teknis. Apa saja yang perlu kita lakukan termasuk pembagian tugas. Baik dari Pemkot Pasuruan, Satpol PP, Dinas Perhubungan, termasuk Kepolisian yang notabene menjadi penanggung jawab utama di sektor keamanan dan pengamanan dalam pelaksanaan haul nanti,” ujar Mas Adi 

Mas Adi megatakan, berkaca pada haul KH. Abdul Hamid Ke-41 tahun 2022 lalu, jamaah yang hadir dari berbagai penjuru daerah sangat banyak meskipun dalam kondisi Covid-19.

“Waktu kita tinggal 5 hari ke depan, sudah banyak persiapan dan koordinasi berkaitan dengan pelaksanaan haul, yang mana memang kita mengantispisasi beberapa hal yang akan terjadi, sebab berangkat dari haul tahun 2022 lalu, luar biasa ramainya meskipun situasi Covid-19,” ujar Mas Adi

Mas Adi meyakini, jamaah yang akan hadir pada haul tahun ini lebih banyak dari tahun sebelumnya, bahkan dua kali lipat. Mengingat, saat ini telah memasuki masa pasca Covid-19. Untuk itu, Mas Adi berharap dengan sisa waktu yang ada, dapat dimanfaatkan dengan baik untuk kelancaran semua prosesi haul.

“Saat ini sudah memasuki masa pasca Covid-19, kita yakin bahwa jamaah yang hadir akan melebihi tahun kemarin bahkan dua kali lipat, sehingga penting sekali bagi kita tentu kita perlu sama-sama menyiapkan diri dengan baik,” ungkap Mas Adi 

Lebih lanjut Mas Adi mengungkapkan, dengan segala infrastruktur yang dimiliki, Pemerintah Kota Pasuruan akan mempersiapkan dengan baik pelaksanaan haul KH. Abdul Hamid yang menjadi agenda rutin tahunan Kota Pasuruan ini. 

“Tentu Pemkot Pasuruan akan menyiapkan sepenuh hati dengan infrastruktur yang kita miliki  karena ini menjadi menjadi agenda rutin Pemkot Pasuruan sehingga kita nanti di tanggal 25 ini penataan kita bisa lebih baik dari tahun sebelumnya,”

Melalui pemaparan pola pengamanan dan rekayasa yang telah dibahas dan direncanakan dalam rakor ini, Mas Adi berharap pelaksanaan haul dapat berjalan lancar dan baik. 

“Karena situasi disekitar Alun-Alun juga sudah berubah, harapannya, dengan rekayasa yang sudah kita siapkan dan direncanakan dengan baik semuanya juga akan berjalan dengan lancar dan baik,” pungkasnya

Kapolres Pasuruan Kota, AKBP Makung Ismoyo Jatih, S.I.K., M.I.K. menuturkan bahwa rakor ini menjadi rapat lanjutan dari rapat yang sebelumnya telah dilaksanakan secara internal di lingkungan pesantren dan pemerintah kota untuk membahas bagaimana terkait kesiapan pengamanan pelaksanaan haul sekaligus menyamakan persepsi antara stakeholder terkait.

“Saya harapkan hari ini adalah rapat terakhir sebelum kita melaksanakan eksekusi hasil rapat yang sudah dilaksanakan. Saya ingin hari ini bisa tuntas tentang rekayasa pengamanan dan lain sebagainya. Sebab yang paling utama adalah kenyamanan dan keamanan,” ujar Kapolres

Kapolres menambahkan rakor ini dilakukan agar pelaksanaan haul dapat berjalan dengan aman, tertib, dan sukses sehingga mampu membawa nama baik Kota Pasuruan.  

“Rakor ini dilakukan untuk kebaikan kita bersama dan untuk dapat membawa nama baik Kota Pasuruan dalam pelaksanaan haul KH. Abdul Hamid  nanti,” pungkasnya